Meningkatkan Kemampuan dan Kualitas Prajurit Paskhas

CB, Bandung – Komandan Pusdiklat Paskhas Kolonel Pas Chandra Waskita bertindak selaku Inspektur upacara, pada upacara penutupan Kursus Senjata Bantuan Lintas Datar Angkatan ke-6 dan Kursus Senjata Bantuan Lintas Lengkung Angkatan ke-6 Tahun Anggaran 2017 di Lapangan Pusdiklat Paskhas, Lanud Sulaiman, Margahayu, Bandung. Jumat (30/6/2017).

Pada upacara tersebut dilaksanakan penanggalan tanda siswa dan penyematan briefet serta pemberian sertifikat siswa terbaik.

Kursus yang berlangsung selama tiga bulan ini diikuti oleh 50 personel Paskhas terdiri dari 25 Personel Kursus Senjata Bantuan Lintas Datar dan 25 Personel Kursus Senjata Bantuan Lintas Lengkung, masing-masing personel memenuhi syarat dan dinyatakan lulus.

Dalam sambutannya Komandan Pusdiklat Paskhas menyampaikan bahwa kegiatan kursus ini pada dasarnya untuk meningkatkan kemampuan dan kualitas Prajurit Paskhas dalam rangka memenuhi kebutuhan tenaga-tenaga yang profesional dalam mengawaki Senjata Bantuan Lintas Datar maupun Senjata Bantuan Lintas Lengkung untuk menunjang tugas-tugas Korpaskhas.

Upacara diakhiri dengan pemberian ucapan selamat kepada mantan siswa oleh Komandan Pusdiklat Paskhas diikuti oleh para pejabat serta para instruktur dan pelatih.

Hadir pada Upacara tersebut Wadan Pusdiklat Paskhas Letnan Kolonel Pas Yosafat Soelya dan para Perwira pejabat Pusdiklat Paskhas. (Ertin Primawati)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *