Wali Kota Minta Camat Siapkan Kampung Tematik

CB, PROBOLINGGO – Wali Kota Probolinggo, Rukmini meminta para Camat di Kota Probolinggo untuk menyiapkan kampung tematik. Menurutnya, kampung-kampung tematik bisa jadi tujuan wisata baru. Permintaan Rukmini itu disampaikan saat menghadiri acara Cangkruan bersama warga, di Kampung Pelangi PHBS (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat), RT. 6 RW. 1 Kelurahan Wiroborang, Rabu (20/12).

Terkait dengan Kampung Pelangi PHBS, Wali Kota mengaku sangat mengapresiasi semua pihak yang telah mewujudkannya. “Terima kasih kerjasama semua pihak telah mewujudkan kampung sehat ini. Bulan kemarin (25 Nopember 2017) Tim dari Pramuka Kota Probolinggo bekerjasama dengan perusahaan cat melaksanakan pengecatan kampung ini, sehingga tampil menarik. Saya berharap Kampung Pelangi PHBS ini tidak hanya bertahan satu atau dua tahun. Tolong dijaga, nanti saya yakin akan jadi destinasi wisata baru di Kota Probolinggo,” ujar Rukmini.

Tahun ini, Kota Probolinggo kembali menerima penghargaan Swasti Sabha Wistara yang ketiga kalinya dari Kementerian Kesehatan. Kota Probolinggo dinilai berhasil mempertahankan predikatnya sebagai Kota Sehat. “Kita berhasil mempertahankan yang ketiga berturut-turut. Ini menjadi semangat bagi kita untuk terus menyehatkan masyarakat Kota Probolinggo. Kampung PHBS ini sebagai salah satu langkah kita mewujudkan masyarakat yang sehat. Membangun kampung-kampung sehat seperti ini tidak hanya untuk meraih penghargaan. Tapi bagaimana kita memastikan masyarakat hidup di lingkungan yang sehat,” tegas Wali Kota.

Untuk mendirikan kampung bersih dan sehat, ada beberapa indikator yang harus dipenuhi. Di antaranya, pertolongan persalinan oleh tenaga kesehatan. Pemberian ASI eksklusif pada bayi selama dua tahun. Kehadiran balita di posyandu minimal 70 persen setiap bulan. Penggunaan air bersih. Mencuci tangan pakai sabun. Pemberantasan jentik nyamuk. Penggunaan jamban sehat. Mengkonsumsi buah dan sayur setiap hari. Melakukan aktivitas fisik, seperti senam setiap hari. Serta tidak merokok dalam rumah.

“Saya harap setiap Kecamatan punya kampung tematik seperti ini. Tolong Pak Camat disipakan Kelurahan mana yang akan dijadikan kampung tematik. Biar ada ikon yang bisa jadi contoh untuk kampung-kampung lain. Kita harus terus berkreasi agar masyarakat kita hidup semakin sehat dan sejahtera,” harap Wali Kota Rukmini. (hms/jok)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *