Warga Desa Sumber Agung Pertanyakan Proyek Rabat Beton Di Desanya

CB, LAMONGAN – Proyek Pembangunan Jalan Rabat Beton Di Desa sumber agung Kecamatan Mantup Kabupaten Lamongan Jawa Timur kualitasnya dipertanyakan beberapa warga setempat, pasalnya baru sekitar 2 bulan selesai di kerjakan terdapat titik banyak terjadi keretakan dan pecah-pecah, Senin (21/08/2023).

Pekerjaan yang bersumber dari Bantuan Khusus Dana Desa Tahun 2023 senilai Rp200.000.000 juta, ini selesai dikerjakan sekitar 2 bulan yang lalu.
Seperti yang terpampang didalam papan informasi pembangunan jalan Rabat Beton dengan panjang 135 x 4,00 x 0,2 meter ini dikerjakan oleh TPK Dana Desa
Desa Sumber agung kecamatan Mantup.

DR salah satu Warga Desa sumber agung Kecamatan Mantup mengatakan kondisi jalan yang retak-retak tersebut sudah hampir 1 bulan pasca dikerjakan, dan hampir merata keretakannya,bahkan sampai ujung.
“Kendaraan yang lewat sini pun juga terbatas, ramai yang lewat ketika panen kemarin, kemungkinan kalau faktor dilewati kendaraan ya tidak mungkin, ” pungkasnya”.

Darsono juga menambahkan jika terdapat beberapa titik yang sudah retak-retak, sampai tembus ke bawah, dia juga mempertanyakan kualitas proyek ini.

“Baru jadi 2 bulan, melihat secara kualitas, ini patut dipertanyakan pelaksanaannya,” imbuhnya.

Darsono dan warga sekitar juga berharap jika pekerjaan yang berhubungan dengan uang negara agar diperhatikan dan diawasi dengan sebaik-baiknya, agar masyarakat percaya kalau bangunan atau setiap proyek agar dikelola dengan baik, bukan malah seenaknya sendiri kan kita sendiri yang rugi pak pungkasnya”.

Terpisah Kepala Desa sumber agung Kecamatan Mantup Siti mafulah ketika awak media datang ke kantor baldes, terlihat tidak orang sama sekali di kantor desa tersebut, tak lama kemudian datang seorang perangkat desa kasi umum saat dikonfirmasi awak media ini mengatakan kalau itu karena faktor Alam, dan sebagai ketua TPK kasi pemerintahan.

Saat awak media mencoba menghubungi suami kepala desa sumber agung melalui telepon WhatsApp menyampaikan masih di Gresik, karena biasanya yang menangani / handle terkait pembangunan yang ada di desa adalah beliau, sayangnya posisinya ada di Gresik.

Hingga berita ini dinaikkan kepala desa sumber agung Kecamatan Mantup masih belum bisa dihubungi, kami sebagai kontrol sosial mohon kepada dinas terkait untuk bisa menindak lanjuti atas semua pekerjaan yang ada di Desa khususnya di kecamatan Mantup,karena pembangunan infrastruktur yang ada di desa ini dari rakyat oleh rakyat dan untuk rakyat supaya warga khususnya desa Sumber agung kecamatan Mantup bisa menikmatinya. bersambung (tof/skr).

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *