CB, Batulicin- Pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu (Pemkab Tanbu) bekerjasama dengan Bank Rakyat Indonesia (BRI) menggelar Sosialisasi pinjaman lunak usaha mikro BRI dengan para pedagang Pasar Sungai Danau Raya Kecamatan Satui Kabupaten Tanah Bumbu, Kamis (13/4) kemarin.
Asisten Manager BRI, Said Salimin, mengatakan tujuan dari dilaksanakanya Sosialisasi untuk menyampaikan kepada pelaku usaha mikro khususnya para pedagang dipasar Sungai Danau Raya terkait dengan program bantuan kredik lunak.
Ia mengatakan kredit lunak yang ditawarkan kepada pedagang pasar ini dapat membantu pedagang untuk mengembangkan usahanya yang sekiranya mereka membutuhkan tambahan modal usaha.
“Dengan modal usaha yang cukup tentu sangat berdampak pada perkembangan usaha mereka. Dan sudah tentu dapat meningkatkan pendapatan pedagang serta berdampak pula pada iklim usaha yang sehat,” sebut Said Salimin.
Dalam hal pemberian pinjaman kredit usaha ini, pihak BRI memberikan kemudahan dalam pengajuan permohonan kredit lunak. Dalam pengajuannya pinjaman modal, pedagang tidak perlu lagi memasukan proposal akan tetapi hanya dengan menggunakan KTP/KK serta bukti usaha yang salah satunya Surat Hak Penempatan (SHP) atau keterangan lainnya yang membuktikan bahwa mereka adalah pedagang dipasar.
Dipermudahnya pinjaman lunak bagi pedagang tersebut disambut baik oleh pemerintah Kabupaten Tanah Bumbu.
Kepala Dinas Perdagangan dan Perindustrian Tanbu, Anwar Salujang melalui Kabid Stabilitasi dan Sarana Distribusi Perdagangan, Anton Azis, mengatakan sosialisasi pinjaman lunak ini akan terus di sosialisasikan kepada para pedagang pasar yang ada di Tanbu seperti Pasar Bumi Pangeran, Pasar Angsana, Pasar Batulicin dan lainnya.
Dengan sosialisasi ini kami berharap semua pedagang yang berjualan dipasar dapat meningkatkan kapasitas usahanya dan tidak lagi kekurangan modal usaha sehingga berdampak pula pada peningkatan pendapatan disemua sektor perdagangan dipasar. Pemerintah daerah sangat mendukung program ini sehingga terciptanya iklim ekonomi yang stabil. (MC/Jhon)