Danlanal Bersama Perwira Staf RANAI “Panen Perdana” Sawi China

CB – Komandan Pangkalan Angkatan Laut (Danlanal) Ranai Kolonel Laut (P) Tony Herdijanto, S.E., M. Sc., bersama perwira staf melaksanakan panen perdana setelah 30 hari menanam sawi china (sawi minyak) dan selada dengan media Hydroponic di Markas Komando (Mako) Lanal Ranai, Kepulauan Riau.

Menurut Danlanal Ranai, kegiatan tersebut dalam rangka menindaklanjuti program ketahanan pangan oleh Pemerintah,  untuk itu Lanal Ranai turut mengembangkan pola penanaman secara praktis dengan menanam sayuran menggunakan media Hydroponic. Dipilih media Hydroponicdikarenakan lahan tanam di Mako Lanal Ranai sangatlah terbatas untuk menanam berbagai macam tanaman sayuran hijau. Karena media Hydroponic dapat disusun bertingkat dengan menggunakan tabung-tabung paralon.

Selain itu tanaman sayur hasil Hydroponic memiliki keunggulan lebih sehat/organik karena bebas penggunaan pestisida dan obat-obat penyubur lainnya serta memiliki nilai ekonomis. Tanaman menggunakan media Hydroponic ini dibuat untuk memberikan contoh kepada warga di sekitar Mako Lanal Ranai sekaligus untuk memenuhi kebutuhan sayuran bagi keluarga besar Lanal Ranai. (Ertin Primawati)

 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *