Tim Kodiklatau Berikan Sosialisasi Permildas Di Lanud Adi Soemarmo

CB, Karanganyar – Puluhan personel militer Lanud Adi Soemarmo yang terdiri dari perwira, bintara dan tamtama baik dari Skadron Pendidikan (Skadik) maupun di luar Skadik  mengikuti Sosialisasi  Peraturan Dasar Militer (Permildas) T.A. 2017 bertempat di Skadik 401 Lanud Adi Soemarmo, Kabupaten Karanganyar, Senin (11/12/2017).

Tim sosialisasi Permildas dari Kodiklatau ini dipimpin Paban III Binorg Ditdok Kodiklatau, Kolonel Adm Nelson Michiil Noak.

Kepala Dinas Personel Letkol Adm Syafriel  Achmadi dalam membacakan sambutan Komandan Lanud Adi Soemarmo Kolonel Pnb M. Tonny Harjono  mengatakan, bahwa Permildas merupakan pedoman yang mengatur tentang kehidupan dasar kemiliteran yang wajib dilaksanakan bagi seluruh prajurit TNI.

Adapun tujuan Sosialisasi menurut Danlanud agar diperoleh keseragaman dan kesamaan pemahaman tentang Permildas, yang sesuai dengan aturan dan ketentuan yang berlaku baik yang ada di satuan tempur, satuan bantuan tempur, satuan komando kewilayahan maupun lembaga pendidikan,ungkapnya. (Ertin Primawati)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *