Polsek Bangsal Laksanakan Pengamanan Perayaan Malam Natal Di Gereja Bethel Indonesia(GBI)

CB, Mojokerto – Untuk mensukseskan perayaan Natal 2017 Polsek Bangsal – Polres Mojokerto memberikan keamanan dan kenyamanan yang terbaik kepada masyarakat.

Seperti yang terlihat Kapolsek Bangsal “Akp Suparmin S.H.” memimpin anggotanya bersama-sama anggota TNI “Koramil Bangsal” melaksanakan pengamanan ibadah/kebaktian perayaan malam Natal 2017 di Gereja Bethel Indonesia (GBI) yang berlokasi di Dusun Pekuwon Desa Pekuwon Kec. Bangsal Kab. Mojokerto.

Untuk mengantisipasi berbagai potensi gangguan keamanan; diawali dari kegiatan sterilisasi dalam maupun luar gereja, pengamanan pelaksanaan ibadah/kebaktian hingga selesai merupakan upaya dalam menciptakan keamanan yang kondusif sebagaimana yang diharapkan,” tutup Akp Suparmin. (Febe)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *