Natal di Nusantara Aman, Karo Penmas : Pertahankan Sampai Kapanpun

CB, Jakarta – Saat memimpin apel gelar pasukan Operasi Lilin 2017 dalam rangka pengamanan Natal dan Tahun Baru di Silang Monas, Kapolri Jenderal Pol. Hm. Muhammad Tito Karnavian, Ph.D mengimbau pada jajaran Polri harus selalu waspada dengan bekerjasama dengan jajaran TNI, Pemerintah, dan Masyarakat.

Sementara itu, Karo Penmas Polri, Brigjen Pol. M. Iqbal mengatakan sebelum dilakukan Operai Lilin 2017, jajaran Polri melakukukan preventif dengan menggelar Operasi cipta Kondisi, Operasi Preman, maupun Operasi Nila Narkoba.

Dibandingkan dengan kejadian pada tahun-tahun sebelumnya, perayaan Natal tahun ini bisa dikatakan aman, tanpa adanya gangguan keamanan yang menonjol. Sehingga Brigjen Pol. M. Iqbal pun berharap suasana Natal yang aman bisa terus dipertahankan.

“Seluruh Nusantara, Seluruh Indonesia aman kondusif. Bahwa ini adalah kegiatan Natal dan harus kita pertahakankan sampai kapapan pun” jelasnya. (Febe)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *