CB, Sidoarjo – Caleg DPR RI Dapil Jatim 1 (Surabaya-Sidoarjo) Dr. ir H. Sumarzen Marzuki,MM menginisiasi kegiatan Pelatihan UMKM yang bekerjasama dengan Forum UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) Kabupaten Sidoarjo.
Acara yang digelar selama 2 hari di posko pemenangan bertempat di Perum Citra Surya Mas ((CSM) Desa Jumputrejo Kecamatan Sukodono Kabupaten Sidoarjo tersebut berlangsung selama 2 hari mulai tanggal 5- 6 Februari 2024 yang di ikuti sedikitnya, 130 peserta yang berasal.dari Kabupaten Sidoarjo dan Kota Surabaya.
Mayoritas peserta Pelatihan UMKM adalah dari kalangan ibu-ibu yang ingin mencari kesibukan dan menambah penghasilan ekonomi keluarganya.
Pada kegiatan tersebut ada 4 jenis kerajinan dan sehari di bagi menjadi dua sesi yang langsung dibimbing oleh mentor yang berpengalaman di bidangnya.
Hari pertama pelatihan kerajinan yaitu membuat hiasan gesek godong (daun) yang berbasis kain yang diberi pewarna alami berupa daun-daun, dan Pelatihan kerajinan sulam pita. Sedangkan hari kedua, yaitu pelatihan kuliner membuat kue bolen coklat pisang dan temu lawak bubuk.
Ketua Forum UMKM Kabupaten Sidoarjo Taufik Wijaya mengatakan, tujuan pelatihan ini adalah pemberdayaan perempuan khususnya ibu-ibu untuk mengisi waktu disela-sela kosong untuk lebih bisa mempunyai aktifitas yang bisa menunjang perekonomian keluarga.
” Jadi, harapan kami dengan pelatihan ini, ibu-ibu bisa mempunyai usaha sendiri di rumah dari pengetahuan awal ini bisa dikembangkan lagi usahanya, ” katanya
Taufik menginginkan, di Forum UMKM kami di kabupaten Sidoarjo ini ada fasilitasi untuk mengadakan kegiatan-kegiatan pelatihan sejenis intinya untuk meningkatkan perekonomian di Sidoarjo.
” Dan Alhamdulilah, kali ini kita mendapat suport dari Bapak Sumarzen (Caleg DPR RI Dapil Jatim 1 Surabaya-Sidoarjo, Red), untuk pembiayaan bahan dan mentornya. Sehingga terlaksana dan respon ibu-ibu antusias sekali bahkan, mereka berharap pelatihan sejenis ini ditingkatkan lagi karena banyak manfaatnya.” ujar Taufik
Sementara itu Dr.Ir H.Sumarzen Marzuki, MM Caleg DPR RI dari Partai Hanura Dapil Jatim 1 (Surabaya dan Sidoarjo) yang hadir bersama istri pada kegiatan tersebut berharap, dengan pelatihan UMKM ini, hasilnya bisa di implementasikan/diwujudkan dalam kehidupan sehari-hari bahkan, bisa memperkuat ekonomi keluarga.
” Contoh, tadi bisa kita lihat membuat roti bolen, minuman sinom kemarin, batik. Jadi pelatihan ini sangat bermanfaat karena dilatih oleh orang-orang yang ahli di bidangnya yang mempunyai sertifikat dan nanti peserta yang mengikuti pelatihan UMKM ini akan mendapatkan sertifikat. “katanya.
Dr. Ir. H Sumarzen Marzuki,MM menjelaskan, bahwa ini merupakan program unggulan kita selama ini, para Caleg mungkin memberikan sesuatu kepada pemilihnya dalam bentuk apapun semangat atau motivasi tetapi saya berpandangan beda saya memberikan ilmu dan kebetulan di Sidoarjo sangat cocok bidang UMKM (Usaha Mikro Kecil Menengah) berkembang.
” Terutama kalangan ibu-ibu karena kegiatan ini kan, kegiatan sampingan bukan utama yang utama suaminya yang bekerja. Dan sampingan ini saya rasa di Sidoarjo ini UMKM sangat berkembang karena pangsa pasarnya cukup besar.” ujar caleg yang aktif turun langsung dan menampung aspirasi masyarakat terutama pemilih akar rumput tersebut.
Pria yang juga aktif di dunia pendidikan sebagai dosen disalah satu Perguruan Tinggi di Surabaya tersebut mengaku gembira dengan antusiasme peserta yang mengikuti Pelatihan UMKM hingga selesai.
” Ternyata pesertanya tidak hanya dari Sidoarjo saja ada juga peserta dari Mojokerto dan Surabaya dan tadi saya tanya kok bisa tahu, ternyata dikirim teman-teman player dan mendaftarya lewat goegle form dan animonya luar biasa. Ini kita akan evaluasi sukses dalam waktu dekat akan kita adakan di Surabaya. ” ucap Abah Marzen sapaan akrab Dr.Ir H. Sumarzen Marzuki,MM.
Sementara itu di akhir acara pelatihan para peserta meneriakkan yel-yel dengan kompak ” Sepuluh Satu, Sepuluh Satu warnanya kuning, Yuks Kita Coblos Bapak Sumarzen. (ncs)