CB, (Pendam Kasuari) Teminabuan – Babinsa Kampung Wemit Koramil 1704-04/Teminabuan Sertu M. Sapulete dan 7 (Tujuah) orang lainnya mengisi rangkai kegiatan ibadah di gereja melalui panduan suara yang sudah terbentuk di Jemaat Gereja Marten Luter di Kampung Wermit, Distrik Teminabuan, Kab Sorong Selatan, Jumat (25/08/2017).
Komunikasi sosial antara Babinsa Kampung Wemit dengan jemaat gereja sudah lama terjalin, kata Babinsa paduan suara merupakan salah satu bagian penting dalam ibadah jemaat. Dalam ibadah, paduan suara tidak cuma sekedar sekelompok orang yang duduk terpisah dari warga gereja yang hadir dalam ibadah lalu menaikkan pujian dengan lagu yang berbeda dengan lagu pujian jemaat.
Lanjutnya, paduan suara memberitakan firman melalui setiap pujian yang mereka naikkan. Setiap lagu pujian yang dinaikkan hendaknya disesuaikan dengan tema bacaan dan khotbah yang akan disampaikan dalam ibadah pada hari itu. Terang Babinsa setelah latihan panduan suara. (Ertin Primawati)