Tim Penilai Lomba BINTER dari MABESAD Lakukan Penilaian di Kodim 0406/MURA

CB – Rombongan tim penilai lomba Pembinaan Teritorial (Binter) tingkat pusat Madya ke XX tahun 2017 yang dipimpin oleh Waaster Kasad Brigjen TNI Budi Sulistijono tiba di Bandara Silampari Lubuklinggau Kel. Air Kuti Kec. Lubuklinggau Timur I Kota Lubuklinggau guna melakukan penilaian terhadap Kodim 0406/Mura yang merupakan perwakilan Kodam II/Swj dalam lomba Binter tingkat pusat Madya ke XX tahun 2017, Rabu (30/8/2017).

Rombongan terdiri dari Waaster Kasad Brigjen TNI Budi Sulistijonob sebagai Ketua Tim, Staf Ahli Bidang Potwil Pusterad Kolonel Inf Asrul Sani, Kabag Binsat Pusterad Letkol Inf Widya Prastyo, S.Pd. dan Staf Ahli Bidang Iptek & LH Pusterad Mayor Inf Deni, setibanya di Bandara Silampari disambut langsung oleh Danrem 044/Gapo Kolonel Inf Kunto Arief Wibowo, S.IP, Walikota Lubuklinggau Drs. H SN Prana Putra Sohe, M.M., M.Si., Aster Kasdam II/Swj Kolonel Inf Denny Marthen Rihi, M.Sos., M.Si., Waasintel Kasdam II/Swj Letkol Inf M Thohir, Dandim 0406/Mura Letkol Kav Dodi Syamsurizal S.H., Ketua DPRD Kota Lubuklinggau H Rodi Wijaya, Kapolres Kota Lubuklinggau AKBP Hajab Mabrur Bujangga S.H., SIK, Kajari Kota Lubuklinggau Ibu Hj Zairida S.H., M.Hum., Kasdim 0406/Mura Mayor Inf Khoirul Ansori, Para Danramil dan Perwira Staf Kodim 0406/Mura serta Anggota Kodim 0406/Mura dan Pengurus Persit KCK Cabang Kodim 0406/Mura.

Tim penilai lomba Binter tingkat pusat Madya ke XX tahun 2017 Kodim 0406/Mura akan melakukan penilaian selama dua hari, dihari pertama rombongan langsung meninjau lokasi panen raya jenis padi Inpari 42 dengan umur tanaman padi 142 hari di Desa Air Satan Kec. Muara Beliti Kab. Musirawas. Dimana tanaman padi tersebut menggunakan pupuk program unggulan Kodim 0406/Mura yaitu Bios 44. Kemudian, tim penilai meninjau usaha tanaman Jamur Tiram milik petani Suparmanto yang merupakan Binaan dari Koramil 406-06/Tugumulyo di Desa F.Trikoyo Kec. Tugumulyo Kab. Musirawas, dilanjutkan meninjau budi daya ikan nila merah dalam kolam ikan seluas setengah hektar milik Bapak Subagio Binaan Koramil 406-06/Tugumulyo di Desa Tegalrejo Kec. Tugumulyo Kab. Musirawas. Pada hari keduanya bertempat di Makodim 0406/Mura tim akan melakukan penilaian bidang program dan non program yang dilakukan oleh prajurit Kodim 0406/Mura.

Komandan Kodim 0406/Mura, Letkol Kav Dodi Syamsurizal, S.H. menegaskan pihaknya optimistis Kodim 0406/Mura akan mendapatkan juara pertama dalam lomba Binter tingkat Pusat Madya XX tahun 2017, karena saat ini ada empat yang masuk nominasi penilaian dari 12 nominator yang ada. “Kita berdoa dan berusaha semaksimal mungkin Kodim 0406/Mura menjadi peringkat pertama dalam lomba Binter tingkat Pusat Madya XX tahun 2017. Semua yang dihasilkan dari ide kreatif dan penugasan yang ada bermanfaat besar bagi masyarakat di tiga daerah,” jelas Dandim.

Sementara itu, Walikota Lubuklinggau, H. SN Prana Putra Sohe, M.M., M.Si. mengatakan pihaknya atas nama Pemerintah Kota Lubuklinggau dan masyarakat sangat mengapresiasi yang dilakukan oleh Kodim 0406/Mura hingga masuk empat besar dalam lomba Binter tingkat Pusat Madya XX tahun 2017. “Saya berharap Kodim 0406/Mura menjadi juara pertama dalam lomba Binter ini, dan untuk tim penilai saya ucapkan selamat datang di Kota Lubuklinggau,” pungkasnya. (Ertin Primawati)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *