Cb Sidoarjo. Dalam rangka memperingati World Ocean Day (Hari Laut Sedunia), Satpolairud Polresta Sidoarjo bersama warga turun bersama-sama melaksanakan sapu bersih sampah di Pesisir Tlocor, Jabon, Sabtu (8/6/2024).
Kerja bakti sapu bersih sampah yang dipimpin langsung Kasat Polairud Polresta Sidoarjo Kompol Ludwi Yarsa. Ia mengatakan kegiatan ini dalam rangka memperingati World Ocean Day 2024 yang digelar secara serentak se-Indonesia.
“Melalui berbuat baik membersihkan sampah kawasan pesisir dan laut, diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan partisipasi masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan wilayah perairan,” jelas Kompol Ludwi.
Anggota Satpolairud Polresta Sidoarjo terus mengedukasi warga untuk menjaga kebersihan kawasan pesisir Tlocor secara berkelanjutan. Untuk mengingatkan pentingnya agar tidak membuang sampah sembarangan dan memanfaatkan tempat sampah yang sudah disediakan.
Agus, salah satu warga Tlocor mengaku senang dengan ajakan polisi untuk bersih-bersih sampai di Sungai Tlocor. Menurutnya kebersihan lingkungan adalah tanggung jawab semua pihak. Dengan upaya seperti sekarang harapannya dapat rutin dilakukan di wilayahnya.(nuo)